
Bola.net - - Pelatih legendaris Arrigo Sacchi mengatakan bahwa kegagalan menembus putaran final Piala Dunia 2018 bukan hanya salah Giampiero Ventura. Selain itu dia juga menyebut menunjuk pelatih hebat seperti Carlo Ancelotti tak akan cukup untuk Italia.
Italia gagal tampil di Piala Dunia 2018 setelah kalah agregat 0-1 dari Swedia di play-off Piala Dunia. Kegagalan ini sendiri menjadi yang pertama bagi Azzurri sejak tahun 1958 silam.
Telah banyak yang menyebut bahwa kegagalan ini adalah kesalahan dari pelatih Giampiero Ventura dan tuntutan mundur pun telah beredar luas kepada mantan pelatih Torino itu.
Namun Ventura mendapatkan pembelaan dari mantan pelatih AC Milan, Arrigo Sacchi. Sacchi menyebut hasil ini merupakan konsekuensi dari kesalahan kolektif.
"Kekalahan ini bukan hasil yang kebetulan, lihat saja dua Piala Dunia yang seperti bencana. Tim yang benar lahir dari begitu banyak hal, bukannya satu pemain membuat perbedaan," ujarnya kepada Sport Mediaset.
"Masalah kita adalah kultural, sepakbola adalah olahraga tim bukan personal. Siulan-siulan (saat lagu nasional Swedia dikumandangkan) itu lahir dari hasilnya. Ventura telah memiliki karir yang bermartabat," sambungnya.
"Dalam hal ini kita mencari kambing hitam, kita menggampangkan kesadaran kolektif dengan cara ini, tapi seorang individu tak bisa memecahkan masalah," tambahnya.
Ada kabar yang mengatakan bahwa Italia akan menunjuk Carlo Ancelotti sebagai pengganti Ventura. Apalagi Ancelotti juga tengah menganggur setelah dipecat Bayern Munchen beberapa waktu lalu.
Namun, Sacchi menyebut bahwa menunjuk Ancelotti sebagai pelatih baru tak akan cukup untuk menyelesaikan masalah dan mengangkat kembali prestasi Italia.
"Ancelotti hebat, tapi kita perlu melakukan begitu banyak hal dengan cara berbeda dibandingkan yang sekarang. Mulai dari hal-hal dasar," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Dunia 14 November 2017 21:38
-
Piala Dunia 14 November 2017 19:35
-
Piala Dunia 14 November 2017 19:05
-
Piala Dunia 14 November 2017 14:40
-
Piala Dunia 14 November 2017 14:30
Rindu Bidadari Cantik Ini sebab Italia Absen di Piala Dunia 2018
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 15:10
-
Otomotif 22 Maret 2025 15:08
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:05
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:48
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:14
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:45
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 22 Maret 2025 15:10
-
piala dunia 22 Maret 2025 14:48
-
piala dunia 22 Maret 2025 14:14
-
piala dunia 22 Maret 2025 13:45
-
piala dunia 22 Maret 2025 13:32
-
piala dunia 22 Maret 2025 08:41
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...