Rooney: Inggris Lebih Maju Ketimbang Italia

Rooney: Inggris Lebih Maju Ketimbang Italia
Wayne Rooney. (c) afp
Bola.net - Wayne Rooney memanaskan suasana jelang laga pembuka grup D antara Inggris kontra Italia, 15 Juni mendatang. Ia menyatakan bahwa saat ini, skuat The Three Lions lebih baik dan lebih maju ketimbang rival klasiknya tersebut.

Rooney cs kalah saat terakhir kali bertemu Azzurri pada Euro 2012 lalu. Namun, kini Rooney menyebut Inggris sudah jauh lebih baik ketimbang saat itu. Hal tersebut ia lontarkan dalam sesi konferensi pers seperti dilansir FourFourTwo.

"Saya rasa kami sudah lebih maju ketimbang Italia. Kami memiliki skuat muda, jadi akan menarik melihat sejauh mana kami telah melangkah maju," seru Rooney.

"Mereka harusnya mencari cara bagaimana untuk mengontrol kami," imbuhnya. [initial]

 (fft/dim)