Rooney Absen Latihan, Inggris Panggil Pemain 17 Tahun

Rooney Absen Latihan, Inggris Panggil Pemain 17 Tahun
Wayne Rooney (c) AFP

Bola.net - - Kapten timnas , Wayne Rooney, dilaporkan tidak bisa mengikuti sesi latihan timnas pada hari Senin waktu setempat. Latihan ini merupakan persiapan untuk laga melawan Spanyol, Rabu (16/11) mendatang.

Rooney dilaporkan harus absen lantaran mengalami cedera ringan dan harus mendapatkan perawatan.

Tak hanya Rooney, latihan kali ini juga tidak bisa diikuti oleh bek asal Southampton, Ryan Bertrand. Ia juga mengalami cedera. Sama dengan kasus Rooney, cedera Bertrand dilaporkan tidak terlalu parah dan mungkin masih bisa tampil melawan timnas Spanyol.

Satu pemain yang diragukan tampil saat melawan Spanyol yakni Harry Kane. Penyerang Tottenham ini dikabarkan tidak akan cukup bugar saat jumpa Spanyol.

Dengan hanya tersisa 19 pemain lapangan yang berlatih, sesi latihan timnas Inggris mendapatkan satu tambahan tenaga dari Dylan Duncan. Bocah berusia 17 tahun yang berasal dari klub Tottenham, seperti dikonfirmasi akun twitter timnas Inggris.

Laga melawan Spanyol akan sangat penting untuk pelatih Inggris, Gareth Southgate. Pasalnya, ini akan menjadi laga pamungkas bagi Southgate sebagai pelatih interim Inggris. Belum ada kejelasan tentang kontrak permanen untuk eks pelatih timnas U-21 Inggris ini.

(twt/asa)