Rodriguez: Jalan Sulit Kolombia Baru Dimulai

Rodriguez: Jalan Sulit Kolombia Baru Dimulai
James Rodriguez tak gentar sua Brasil. (c) AFP
Bola.net - Pahlawan kemenangan Kolombia atas Uruguay, James Rodriguez mengaku tak bakal terlena dengan hasil yang mereka capai, terutama karena ujian lebih berat sudah menanti di babak berikutnya.

Rodriguez memborong dua gol kemenangan Kolombia (29/6) yang memastikan laju mereka ke perempat final untuk kali pertama di sejarah Piala Dunia. Dan dengan tuan rumah Brasil sudah menanti, Rodriguez merasa bagian paling sulit untuk mereka baru akan dimulai.

"Saya rasa bagian terberat baru datang sekarang, semoga kami bisa melaluinya," tukas bintang AS Monaco itu seperti dikutip AS.

Soal prospek menghadapi Brasil, Rodriguez mengaku tak gentar. "Mereka adalah tim tangguh, punya pemain-pemain hebat, mereka juga punya tradisi sejarah. Namun kami harus memasuki lapangan dengan niat memburu kemenangan, sebagaimana sudah kami lakukan selama ini," imbuhnya. [initial]

 (as/row)