'Robben Tak Akan Jatuh Semudah Itu'

'Robben Tak Akan Jatuh Semudah Itu'
Arjen Robben. (c) AFP
Bola.net - Penjaga gawang Belanda, Jasper Cillessen, berkeras bahwa timnya pantas untuk mendapat penalti, dihasilkan akibat pelanggaran yang diterima Arjen Robben, yang pada akhirnya membantu De Oranje mengalahkan Meksiko dan maju ke babak 16 besar Piala Dunia.

Menurut Cillessen, pemain sekelas Robben punya kekuatan fisik yang mumpuni dan ia tak akan terjatuh hanya karena kontak minimal dari pemain lawan di kotak penalti.

"Ia tidak terjatuh semudah itu, dan saya pikir kami harusnya juga sudah mendapat penalti di babak pertama," tutur Cillessen menurut laporan reporter.

"Saya masih belum melihatnya lagi, namun saya pikir itu penalti. Jika dia mengatakan itu penalti, maka saya percaya dirinya," tutupnya.  

Belanda akhirnya menang dengan skor 2-1 dan berhak maju ke babak perempat final Piala Dunia 2014. [initial]

 (gl/rer)