Rekor Menang 100 Laga, Bos Jerman Amat Bangga

Rekor Menang 100 Laga, Bos Jerman Amat Bangga
Joachim Loew (c) Ist

Bola.net - - Joachim Loew memberikan tribut pada pemain dan staff di masa kini dan masa lalu, usai ia mencatat rekor 100 kemenangan sebagai pelatih kepala di Der Panzer.

Catatan bersejarah itu datang di laga ke-150 yang ia pimpin, di mana gol Kerem Demirbay dan Timo Werner memastikan timnya menang 3-1 atas 10 orang pemain Kamerun di Piala Konfederasi.

Loew kemudian coba mengingat kembali perjalanan karirnya sebagai Der Trainer di Jerman, yang juga sukses ia bawa menjadi juara Piala Dunia di Brasil tiga tahun silam.

Timo Werner dan Kerem Demirbay.Timo Werner dan Kerem Demirbay.

"Saya bahagia meraih 100 kemenangan, angka yang bagus. Saya angkat topi pada mereka yang terus bekerja dengan saya sedari awal. Semua orang itu terus mendukung saya di saat sulit, dan saya berterima kasih pada mereka," tutur Loew di Goal International.

"Selain itu, terima kasih pada para pemain yang sudah bermain untuk saya di masa lalu, prestasi dan komitmen, gairah, serta sikap mereka membuat kami bisa meraih begitu banyak kemenangan dan sukses."

"Ada momen yang mengecewakan seperti masuk semifinal dan tak masuk final, namun Maracana adalah salah satu yang terbaik."

Loew menambahkan: "Para pemain selalu termotivasi dan banyak berkembang. Saya senang kami meraih 100 kemenangan, namun saya bersyukur dengan semua yang sudah mendampingi saya, terutama para pemain."