Ranking FIFA: Jerman Kokoh, Inggris Melompat

Ranking FIFA: Jerman Kokoh, Inggris Melompat
Jerman masih kokoh di puncak Ranking FIFA (c) AFP
Bola.net - Tak ada perubahan berarti dalam 10 besar ranking FIFA edisi November 2014 yang dirilis hari ini (27/11). Enam tim teratas masih dipimpin Jerman yang diikuti oleh Argentina, Kolombia, Belgia, Belanda dan Brasil.

Tiga kemenangan beruntun dalam tiga pertandingan terakhir berhasil membawa Portugal naik dua peringkat dan berada di posisi ketujuh bersama Prancis. Posisi sembilan diduduki oleh juara Eropa, Spanyol yang naik satu peringkat, sementara Uruguay merosot dua strip ke posisi 10.

Inggris yang sebelumnya terlempar dari posisi elit, perlahan-lahan mulai naik, empat kemenangan terakhir membuat The Three Lions melompat sebanyak tujuh peringkat dan kini mereka berada di posisi ke-13.

Dari zona CAF, meski turun tiga peringkat, Aljazair masih yang teratas di posisi 18. Kosta Rika yang tak bergerak dari posisi 16 masih memimpin zona CONCACAF.

Beranjak ke zona AFC, yang terlihat adalah penurunan peringkat dari hampir semua negara, meski begitu Jepang yang ada di posisi ke-53 masih yang teratas.

Irak menjadi tim yang mengalami penurunan terburuk, sebanyak 23 peringkat mereka kini harus puas berada di posisi 104. Dan yang paling mengejutkan adalah Kepulauan Faroe, kemenangan atas tuan rumah Yunani melonjakkan mereka sebanyak 82 peringkat dan menduduki posisi 105.  (fifa/dct)