Ramos: Spanyol Takkan Banyak Didukung di Brasil

Ramos: Spanyol Takkan Banyak Didukung di Brasil
Sergio Ramos sadar akan minimnya dukungan di Brasil tahun depan. (c) AFP
Bola.net - Defender timnas Spanyol, Sergio Ramos, menilai timnya takkan mendapat dukungan lebih dari penonton, saat berlaga di Piala Dunia 2014 mendatang.

Hal tersebut diutarakan Ramos, menjelang pertandingan persahabatan menghadapi Afrika Selatan di Johannesburg. Di tahun 2010, La Furia Roja punya catatan manis saat menahbiaskan diri sebagai juara dunia untuk kali pertama.

Tiga tahun silam, dukungan publik Afrika Selatan memang tertuju kepada tim Matador, karena performa menarik yang mereka tunjukkan. Namun hal serupa dinilai Ramos takkan terulang di Brasil, karena tuan rumah sedang berambisi untuk kembali sebagai favorit juara tahun depan.

"Kompetisi di antara Spanyol dan Brasil sangat kuat, dan kami tak berharap fans Brasil untuk mendukung kami, seperti cara yang dilakukan Afrika Selatan," ujar Ramos.

"Tentu saja, kami akan mengharapkan minimnya dukungan selama Piala Dunia mendatang." (brg/atg)