Rafinha Optimis ke Piala Dunia, Meski Scolari Tak Punya Nomornya

Rafinha Optimis ke Piala Dunia, Meski Scolari Tak Punya Nomornya
Rafinha ungkapkan optimisme masuk timnas. (c) AFP
Bola.net - Rafinha merupakan salah satu pemain yang optimis dirinya akan dikontak oleh Luis Felipe Scolari terkait tawaran untuk bergabung dengan timnas Brasil di Piala Dunia 2014 nanti.

Menariknya, optimisme Rafinha itu tak sejalan dengan keadaan di lapangan. Bek Bayern Munich tersebut mengaku pelatih Scolari tidak memiliki nomor hape-nya!

"Dia bisa bertanya kepada Dante, Luis Gustavo, atau orang lain yang ada di asosiasi. Saya sudah pernah mendapatkan panggilan sebelumnya, dan saya belum pernah mengganti nomor saya sejak saat itu," ucapnya pada Bild.

"Saya akan merasa amat senang jika ia memilih saya. Namun jika tidak, saya tidak akan terlalu menyesalinya," pungkas Rafinha.

Mantan bek Schalke itu sudah tak pernah lagi membela tim nasional negaranya semenjak ia tampil tahun 2008 menghadapi Swedia, di mana saat itu Brasil menang dengan skor 1-0. [initial]


 (goal/rer)