Rafa Benitez Tertarik Gantikan Posisi Del Bosque

Rafa Benitez Tertarik Gantikan Posisi Del Bosque
Rafa Benitez. © AFP
Bola.net - Pelatih Napoli, Rafael Benitez mengaku tertarik menangani La Furia Roja di masa mendatang. Terutama jika pelatih Vicente del Bosque merealisasikan rencana pensiun usai Piala Dunia 2014.

Kabar mundurnya Del Bosque dari Timnas Spanyol bukan isapan jempol semata. Mantan pelatih Real Madrid itu mengakui bahwa ia berniat pensiun pasca Piala Dunia 2014 yang berlangsung di Brasil. Mendengar itu Benitez menyatakan kesediaannya melatih Sergio Ramos dkk.

"Apa saya tertarik melatih Spanyol? Saya hanya bisa berharap Del Bosque bertahan lama sebagai entrenador mereka. Namun, apapun bisa terjadi di sepakbola," ujar Benitez seperti dikutip Minuto 116.

"Melatih La Furia Roja adalah impian dari kebanyakan pelatih (berdarah Spanyol), saya pun juga tertarik jika ditawari pekerjaan tersebut."[initial]

Foto Model Cantik Promosikan Jersey Klub

Editorial - Rencana Transfer Wenger Dengan Budget €70 Juta

Editorial - Rooney dan Mereka Yang Diburu Klub Elit Eropa

Editorial - Mega-Proyek Benitez Untuk Napoli (m116/rdt)