Profil Grup E Piala Dunia 2022: Spanyol dan Jerman Auto Lolos ke 16 Besar?

Profil Grup E Piala Dunia 2022: Spanyol dan Jerman Auto Lolos ke 16 Besar?
Skuat Timnas Spanyol vs Swiss di UEFA Nations League 2022 Grup A2, Minggu (25/9/2022) dini hari WIB. (c) AP Photo

Bola.net - Piala Dunia 2022 akan menyajikan pertarungan sengit di Grup E. Dua tim wakil Eropa, Spanyol dan Jerman akan beradu kekuatan untuk membuktikan status unggulan lolos babak 16 besar mewakili Grup E.

Di Piala Dunia 2022 nanti, baik Spanyol maupun Jerman masuk dalam kandidat tim favorit juara. Hal ini mengingat kedalaman skuat dan pengalaman yang dimiliki kedua tim tersebut dianggap lebih baik dibandingkan mayoritas tim lainnya di Piala Dunia 2022.

Meskipun begitu, Spanyol dan Jerman tentu akan bekerja keras di Fase Grup E untuk memastikan satu tiket di babak 16 besar. Pasalnya dua tim kuda hitam, Jepang dan Kosta Rika siap membuat dua wakil Eropa tersebut tergelincir di Fase Grup E.

Bagaimanakah peta pertarungan di salah satu grup terpanas ini?. Berikut profil lengkap tim-tim yang tergabung dalam Grup E Piala Dunia 2022.

1 dari 4 halaman

Spanyol

Spanyol

Selebrasi skuad Spanyol untuk gol Carlos Soler ke gawang Republik Ceko, UEFA Nations League 2022/23 (c) AP Photo

Tergabung dalam Grup E, timnas Spanyol menjadi salah satu tim yang diunggulkan lolos ke babak 16 besar. Namun misi La Furia Roja tidak akan mudah mengingat mereka harus bersaing dengan lawan kuat, Jerman.

Tim asuhan Luis Enrique ini punya modal yang cukup baik sebelum berperang melawan tim-tim Grup E. Musim lalu, Enrique berhasil membawa Spanyol melaju hingga Semifinal Piala Eropa dan Final UEFA Nations League.

Selain itu, Spanyol yang sedang dalam masa regenerasi mulai memiliki sosok baru dalam permainannya. Pedri diprediksi akan menjadi kunci permainan di lini tengah sementara Borja Iglesias yang sedang on fire di La Liga berpotensi besar menjadi lumbung gol Spanyol di Piala Dunia 2022.

Prediksi: Spanyol lolos ke babak 16 besar

2 dari 4 halaman

Jerman

Jerman

Jerman di UEFA Nations League 2022/2023 (c) AP Photo

Timnas Jerman akan mengeluarkan kekuatan terbaiknya sebagai pesaing terkuat Spanyol di Grup E. Lolos dari Grup E merupakan langkah awal Der Panzer yang memiliki misi mengulang sukses Piala Dunia 2014 di Qatar.

Di bawah pelatih cerdas Hansi Flick, Jerman diprediksi akan menjadi kekuatan besar di Piala Dunia 2022. Pengalaman Flick sebagai asisten Joachim Loew dan pelatih Bayern Munchen setidaknya menjadi simbol kualitas pelatih 57 tahun ini.

Terlebih lagi Flick akan diperkuat segudang pemain bintang Jerman yang tampil apik di level klub. Dua pemain andalan Bayern Munchen, Joshua Kimmich dan Leroy Sane diprediksi akan menjadi kunci permainan Jerman di Piala Dunia 2022.

Prediksi: Jerman Lolos ke babak 16 besar

3 dari 4 halaman

Jepang

Jepang

Skuat Timnas Jepang (c) JFA Official

Piala Dunia 2022 akan menjadi ajang yang sulit bagi wakil Asia, timnas Jepang. Tim Samurai Biru harus berjibaku di Grup E melawan tim unggulan juara Piala Dunia, Spanyol dan Jerman.

Meskipun begitu, kekuatan Jepang di Grup E masih sangat layak diperhitungkan. Di bawah racikan strategi Hajime Moriyasu, Jepang baru menelan 10 kekalahan dari 57 laga yang dimainkan. Jepang juga belum terkalahkan di lima laga terakhir.

Selain catatan impresif Hajime Moriyasu, Jepang juga masih memiliki beberapa pemain bintang sebagai senjata utama. Takefusa Kubo dan Daichi Kamada yang sedang on fire di level klub dipercaya akan menggendong timnas Jepang melawan tim Grup E.

Prediksi: Berpotensi bikin kejutan bagi Spanyol dan Jerman

4 dari 4 halaman

Kosta Rika

Kosta Rika

Keylor Navas merayakan keberhasilan Kosta Rika lolos ke Piala Dunia 2022. (c) Costa Rica Football Official

Mewakili zona CONMEBOL di Grup E, Kosta Rika akan memberikan permainan terbaiknya melawan tim-tim unggulan Grup E. Meskipun memiliki peluang yang kecil untuk lolos di Grup E, Kosta Rika tak akan patah semangat sebelum berperang.

Kosta Rika akan mengulang kesuksesan saat keluar sebagai pemuncak klasemen di grup neraka Piala Dunia 2014 yang dihuni Inggris, Italia, dan Uruguay. Terlebih lagi Kosta Rika akan dikomandoi oleh pelatih dengan riwayat panjang di Amerika Selatan, Luis Fernando Suarez.

Kosta Rika akan kembali mengandalkan generasi emasnya di Piala Dunia 2014 sebagai pilar permainan mereka. Keylor Navas dan Bryan Ruiz kembali menjadi andalan Kosta Rika untuk memberikan kejutan bagi Spanyol dan Jerman di Grup E.

Prediksi: Kosta Rika gagal lolos ke 16 besar

Sumber: Transfermarkt

Penulis: Ahmad Daerobby