
Bola.net - - Portugal akan memainkan partai friendly melawan sesama kontestan Piala Dunia 2018, yakni . Laga ini digelar di Letzigrund, Zurich, Swiss, Sabtu (24/3).
Perhatian utama bakal tertuju pada dua pemain, yakni Cristiano Ronaldo dan Mohamed Salah. Mereka sama-sama tampil sangat impresif dalam laga terakhirnya di level klub.
Akhir pekan lalu, Ronaldo membantu Real Madrid menumbangkan Girona 6-3 di La Liga. Bintang Portugal itu menyumbang empat gol dan satu assist dalam laga tersebut.
Salah juga sama. Superstar Mesir itu juga mengemas empat gol dan satu assist ketika Liverpool menggilas Watford 5-0 di Premier league. Sekarang, mereka bertemu dan akan adu kebolehan di pentas internasional.
Setelah ini, Portugal akan melawan Belanda. Sementara itu, Mesir akan menjajal Yunani.
PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN
Portugal (4-4-2): Patricio; Coentrao, Bruno Alves, Fonte, Cancelo; Quaresma, Carvalho, Pereira, Bernardo Silva; Andre Silva, Ronaldo.
Mesir (4-2-3-1): Hadary; Fathy, Gabr, Hegazi, Mohamady; Hamed, Elneny; Trezeguet, Said, Salah; Hassan.
HEAD TO HEAD
18-08-2005 Portugal 2-0 Mesir (Friendly)
23-12-1955 Mesir 0-4 Portugal (Friendly).
2 PERTANDINGAN TERAKHIR PORTUGAL
10-11-2017 Portugal 3-0 Arab Saudi (Friendly)
14-11-2017 Portugal 1-1 Amerika Serikat (Friendly).
2 PERTANDINGAN TERAKHIR MESIR
08-10-2017 Mesir 2-1 Kongo (Kualifikasi PD)
12-11-2017 Ghana 1-1 Mesir (Kualifikasi PD).
PREDIKSI SKOR
Dengan Mohamed Salah, tim Mesir boleh merasa percaya diri. Saat ini, dia telah menjelma menjadi salah satu pemain ofensif paling menakutkan di dunia.
Namun Portugal punya pemain yang tak kalah menakutkan pada diri Ronaldo.
Melihat kualitas skuat secara keseluruhan, Mesir mau tak mau harus menerima status sebagai underdog. Portugal lebih difavoritkan.
Prediksi skor akhir: Portugal 2-1 Mesir.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 18 Maret 2018 08:00
-
Liga Spanyol 18 Maret 2018 07:00
-
Liga Spanyol 16 Maret 2018 20:01
-
Liga Italia 16 Maret 2018 18:01
-
Liga Italia 16 Maret 2018 17:01
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 21 Maret 2025 23:59
-
piala dunia 21 Maret 2025 07:32
-
piala dunia 21 Maret 2025 07:03
-
piala dunia 20 Maret 2025 19:54
-
piala dunia 20 Maret 2025 19:41
-
piala dunia 20 Maret 2025 14:54
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...