
Bola.net - - Portugal dan Belanda akan bertanding dalam partai friendly di Stade de Geneve, Jenewa, Swiss, Selasa (27/3). Portugal punya rekor yang membanggakan lawan Belanda.
Dalam 12 pertemuan dengan Belanda, Portugal hanya pernah sekali kalah. Kekalahan tersebut didapatkan Portugal di kualifikasi EURO 1992. Gol tunggal Belanda besutan Rinus Michels di Rotterdam waktu itu dicetak oleh Richard Witschge.
Tujuh pertemuan dimenangi Portugal, sedangkan empat laga lainnya berkesudahan imbang.
Terakhir sebelum ini, Portugal bermain imbang 1-1 melawan Belanda dalam partai friendly yang digelar pada Agustus 2013. Belanda unggul lewat gol Kevin Strootman menit 17, tapi bisa dibalas oleh Portugal melalui gol Cristiano Ronaldo di menit 87.
Dalam uji coba sebelumnya, Belanda kalah 0-1 lawan Inggris. Sementara itu, Portugal mengalahkan Mesir 2-1.
Sempat tertinggal oleh gol Mohamed Salah di menit 56, Portugal akhirnya berbalik menang. Comeback win itu diraih berkat dua late goals Ronaldo saat injury time.
PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN
Portugal (4-4-2): Patricio; Guerreiro, Fonte, Rolando, Soares; Guedes, Fernandes, Moutinho, Quaresma; Andre Silva, Ronaldo.
Belanda (3-4-3): Cillessen; Ake, De Vrij, Van Dijk; Aanholt, Beek, Strootman, Hateboer; Depay, Weghorst, Kluivert.
HEAD TO HEAD (6 PERTEMUAN TERAKHIR)
15-08-2013 Portugal 1-1 Belanda (Friendly)
18-06-2012 Portugal 2-1 Belanda (EURO)
26-06-2006 Portugal 1-0 Belanda (Piala Dunia)
01-07-2004 Portugal 2-1 Belanda (EURO)
01-05-2003 Belanda 1-1 Portugal (Friendly)
29-03-2001 Portugal 2-2 Belanda (Piala Dunia).
3 PERTANDINGAN TERAKHIR PORTUGAL
10-11-2017 Portugal 3-0 Arab Saudi (Friendly)
14-11-2017 Portugal 1-1 Amerika Serikat (Friendly)
24-03-2018 Portugal 2-1 Mesir (Friendly).
3 PERTANDINGAN TERAKHIR BELANDA
09-11-2017 Skotlandia 0-1 Belanda (Friendly)
14-11-2017 Rumania 0-3 Belanda (Friendly)
24-03-2018 Belanda 0-1 Inggris (Friendly).
PREDIKSI SKOR
Ketika dikalahkan Inggris, performa Belanda terbilang cukup buruk. Mereka butuh banyak perbaikan jika tak ingin kembali menelan hasil negatif.
Sementara itu, dengan comeback win lawan Mesir, berarti Portugal tak terkalahkan di waktu normal dalam 14 laga terakhir mereka.
Portugal juga tak terkalahkan dalam 10 pertemuan terakhir dengan Belanda (M6 S4). Wajar jika kali ini Portugal lebih diunggulkan.
Prediksi skor akhir: Portugal 2-1 Belanda.
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Dunia 23 Maret 2018 13:29
-
Piala Dunia 23 Maret 2018 11:59
-
Piala Dunia 23 Maret 2018 10:59
-
Piala Dunia 23 Maret 2018 09:29
-
Piala Dunia 23 Maret 2018 08:59
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
-
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 20 Maret 2025 19:54
-
piala dunia 20 Maret 2025 19:41
-
piala dunia 20 Maret 2025 18:35
-
piala dunia 20 Maret 2025 14:54
-
piala dunia 20 Maret 2025 10:45
-
piala dunia 19 Maret 2025 16:45
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...