Prandelli: Kosta Rika Tim Menakutkan

Prandelli: Kosta Rika Tim Menakutkan
Cesare Prandelli. (c) AFP
Bola.net - Pelatih timnas Italia Cesare Prandelli mengingatkan anak buahnya agar tidak meremehkan kekuatan Kosta Rika. Meskipun Kosta Rika tidak diunggulkan namun Prandelli tetap menganggap mereka tim yang menakutkan.

Alasan dari mantan arsitek Fiorentina itu memang cukup masuk akal. Pasalnya di pertandingan pertama Kosta Rika secara mengejutkan mampu menaklukkan Uruguay dengan skor meyakinkan 3-1.

"Mereka adalah tim yang sangat menakutkan dan ini akan jadi pertandingan yang sangat sulit buat kami," ujar Prandelli seperti dilansir Football Italia.

"Mereka sudah paham sistem permainan dengan sangat baik dan mereka punya tiga pemain yang sangat bagus di depan, jadi ini patut dikhawatirkan."

Italia sejatinya akan meladeni perlawanan Kosta Rika di Arena Pernambuco, (20/06).[initial]

 (foti/ada)