Poyet: Uruguay Akan Lakukan Segalanya Untuk Kalahkan Inggris

Poyet: Uruguay Akan Lakukan Segalanya Untuk Kalahkan Inggris
Gustavo Poyet (c) AFP
Bola.net - Gustavo Poyet mengungkapkan bahwa negaranya, Uruguay akan melakukan apapun untuk mengalahkan Inggris di Piala Dunia 2014 nanti.

Uruguay dan Inggris akan bentrok di babak penyisihan grup D pada 19 Juni mendatang. Dan menurut Gus Poyet, laga ini akan menjadi penentu langkah selanjutnya dari kedua tim di Piala Dunia.

Karena itu, Poyet menilai tak ada kata lain bagi Uruguay untuk mengalahkan Inggris pada laga tersebut.

"Apa pun itu akan kami lakukan untuk menghentikan Inggris. Untuk memenangkan pertandingan. Kami akan melakukan itu dan kami bangga akan hal itu," ujarnya.

"Bila Inggris lebih baik dari kami, kami akan menemukan cara untuk menghentikan mereka. Kami tak akan terima kalau Inggris lebih baik dari kami. Karena jika itu kami lakukan, kami kalah," tegasnya.[initial]

 (itv/dzi)