Piala Dunia Makin Mepet, Salah Masih Absen Latihan

Piala Dunia Makin Mepet, Salah Masih Absen Latihan
Mohamed Salah (c) AFP

Bola.net - - Mohamed Salah terpantau tak mengikuti sesi latihan tim nasional Mesir pada Minggu (10/6) kemarin dalam rangka persiapan menuju Piala Dunia 2018.

Salah mendapat cedera bahu ketika berduel dengan kapten Real Madrid, Sergio Ramos dalam partai final Liga Champions di Kiev akhir Mei lalu.

Usai beberapa lama menjalani pemulihan intensif, Salah kembali muncul dalam latihan Mesir pada Sabtu (9/6) kemarin meski ia tak bisa mengikuti sesi latihan bersama rekan-rekan setimnya.

Dilansir Sportsmole, Salah rupanya kembali tak bisa ikut amil bagian dalam sesi latihan timnas Mesir yang digelar di Grozny, Rusia.

1 dari 1 halaman

Siap Main Lawan Uruguay

Siap Main Lawan Uruguay

Beberapa waktu lalu Salah sendiri sudah menegaskan bahwa dirinya siap tampil dalam laga perdana Mesir di Piala Dunia 2018 melawan Uruguay Jumat (15/6) mendatang.

"Saya hanya ingin membantu tim lolos [dari fase grup] dan mencetak gol-gol. Namun yang terutama adalah untuk membantu tim bermain lebih baik di semua pertandingan."