Piala Dunia 2006 Terasa Sangat Spesial Buat Mertesacker

Piala Dunia 2006 Terasa Sangat Spesial Buat Mertesacker
Per Mertesacker. (c) AFP
Bola.net - Defender Jerman dan Arsenal Per Mertesacker mengakui bahwa turnamen Piala Dunia 2006 yang digelar di negaranya sendiri sangat spesial buat dirinya.

Bagi Mertesacker, itu merupakan pengalaman pertamanya merasakan turnamen internasional empat tahunan. Saat itu kendali tim masih dipegang oleh Jurgen Klinsmann dan Der Panzer finis di posisi ketiga.

"Saat itu sangat fantastis. Bahkan cuacanya sangat fantastis selama turnamen," ungkap Mertesacker di situs resmi Arsenal.

 "Kami sangat terhormat bisa berada di skuat, Kami merasa sangat luar biasa bisa bermain di negara kami sendiri dan semua orang sangat  antusias. Saya masih merinding bila membahas topik ini karena masih terkenang."

Saat ini Mertesacker sedang berada di Brasil membela negaranya di Piala Dunia 2014. Jerman akan melakoni partai perdananya saat menantang Portugal.[initial]

 (if/ada)