Perkiraan Starting Line-up Italia Kontra Nigeria

Perkiraan Starting Line-up Italia Kontra Nigeria
Italia saat berhadapan dengan Jerman akhir pekan lalu. (c) FIGC
Bola.net - Melawan Nigeria dalam laga ujicoba, pelatih Italia, Cesare Prandelli mengandalkan duet Giuseppe Rossi dengan Mario Balotelli.

Pertandingan tersebut akan digelar di Craven Cottage, London pada Senin malam waktu setempat. Di sesi latihan terakhir, Rossi dan Balotelli juga diduetkan di barisan penyerangan Azzurri. Tampaknya, komposisi tersebut menjadi andalan Prandelli menatap Piala Dunia nanti.

Sementara itu di lini tengah, Daniele De Rossi yang telah pulih dari cedera juga akan diturunkan dalam laga tersebut. Ia akan menemani Riccardo Montolivo di sektor tengah Azzurri.

Berikut ini adalah perkiraan starting line-up Italia untuk melawan Nigeria:

Italia: Sirigu, Maggio, Ogbonna, Ranocchia, Pasqual, Candreva, De Rossi, Montolivo, Giaccherini, Rossi, Balotelli. [initial]

 (foti/gag)