Per Mertesaker Undur Diri Dari Timnas Jerman

Per Mertesaker Undur Diri Dari Timnas Jerman
Mertesacker pensiun dari timnas Jerman (c) Bola.net
Bola.net - Apakah kesuksesan Jerman menjuarai Piala Dunia 2014 memberi efek yang kurang baik?

Sebuah pertanyaan yang mencuat setelah kapten Philipp Lahm yang masih dalam usia produktif memilih mundur dari timnas Jerman, kemudian Miroslav Klose, tapi melihat usianya, keputusan Klose sangat bisa diterima.

Dan kini salah satu centre-back Die Mannschaft, Per Mertesacker juga memutuskan mundur, padahal usia Mertesacker masih 29 tahun.

Apa pun keputusannya, Mertesacker melihat kesuksesan di Brasil 2014 menjadi sebuah akhir yang sangat gemilang dalam karier internasionalnya. Ia pun beralih pada targetnya bersama Arsenal.

"Saya ingin memenangkan liga bersama Arsenal dan juga di Liga Champions." katanya pada Suddeutsche Zeitung.

Mertesacker mengakhiri 10 tahun kariernya di timnas Jerman dengan 103 caps. [initial]

  (fifa/dct)