
Bola.net - - Pele menilai negara yang akan menjadi juara Piala Dunia 2018 akan sangat sulit ditebak. Meski memprediksi gelar bakal jatuh ke negara besar, Pele menilai sangat terbuka terbuka terjadi kejutan di Rusia.
Menurut Pele, selain Brasil, ada empat negara besar yang sejatinya punya peluang untuk jadi juara Piala Dunia. Namun, tersingkirnya Italia dari babak penyisihan grup zona Eropa membuat legenda Brasil kesulitan memberikan prediksinya.
"Kami tentu saja memiliki nama-nama besar sebagai favorit. Ada Argentina, Italia, Inggris dan Spanyol. Tapi, sepakbola selalu memberikan kejutan dan sulit ditebak. Tim-tim yang berlaga sangat seimbang dan tidak ada satu tim yang dominan," buka Pele.
"Italia tersingkir, tentu saja tidak bagus untuk sepakbola. Sepakbola akan selalu memberi kejutan," sambungnya.
Soal peluang tim nasional Brasil, Pele menilai negaranya mampu berbuat banyak pada Piala Dunia yang akan digelar di Rusia ini. Dia yakin Brasil mampu melaju hingga pertai final. Tapi, itu semua akan sangat tergantung pada kecerdikan Tite meracik strategi.
"Tite hanya memiliki sedikit waktu untuk mempersiapkan tim. Kami punya waktu tiga bulan. Tite adalah pelatih yang bagus tapi dia belum punya sebuah tim yang bekerja bersama-sama. Ini akan jadi waktu singkat untuk pemain bisa belajar tentang permainan Tite," tandas Pele.
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Dunia 24 Maret 2018 12:30
-
Piala Dunia 23 Februari 2018 22:04
-
Piala Dunia 23 Februari 2018 20:32
-
Piala Dunia 18 Januari 2018 09:40
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 20 Maret 2025 19:54
-
piala dunia 20 Maret 2025 19:41
-
piala dunia 20 Maret 2025 18:35
-
piala dunia 20 Maret 2025 14:54
-
piala dunia 20 Maret 2025 10:45
-
piala dunia 19 Maret 2025 16:45
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...