Pele: Skuat Brasil Dipilih Dengan Baik

Pele: Skuat Brasil Dipilih Dengan Baik
Pele anggap pilihan Scolari sudah tepat. (c) AFP
Bola.net - Legenda sepakbola asal Brasil Pele mendukung skuat timnas Brasil pilihan Luiz Felipe Scolari. Ia menyebut pilihan Scolari sudah bagus dan secara umum tidak mengejutkan.

Namun Pele juga merasa akan lebih baik seandainya Scolari memasukkan beberapa pemain yang lebih berpengalaman. Pele secara khusus menyebut Robinho dan Kaka masih layak dipertimbangkan untuk bermain bagi timnas.

"Saya rasa Scolari sudah bekerja dengan baik. Dia memilih tim yang sudah menyatu dan tidak ada banyak kejutan. Tapi saya merasa beberapa pemain berpengalaman seperti Robinho dan Kaka bisa masuk timnas. Meski demikian, secara umum para pemain yang tepat sudah dipilih," terang Pele seperti dikutip Marca.

Pele mengakui bahwa Robinho memang tidak tampil bagus bersama AC Milan. Ia menyebut Robinho sudah kehilangan kemampuan terbaiknya.

"Ekspektasi terhadap Robinho sangat besar. Dia sudah tidak sama lagi seperti ketika bermain bagi Santos dan timnas. Merupakan kejutan tidak menyenangkan ketika mengetahui bahwa dia tidak tampil sebagus seharusnya. Tapi saya tetap berpendapat bahwa Robinho adalah pemain yang punya kualitas untuk masuk timnas, di negara mana pun." (mrc/hsw)