Pelatih Spanyol: Pepe Reina Kiper Terbaik Serie A Musim Lalu

Pelatih Spanyol: Pepe Reina Kiper Terbaik Serie A Musim Lalu
Pepe Reina (c) ANSA
- Pelatih Spanyol, Julen Lopetegui mengklaim bahwa kiper Napoli, Pepe Reina merupakan kiper terbaik di Serie A musim lalu.


Kiper yang akan berusia 34 tahun pada pekan ini mendapatkan kado ulang tahun membahagiakan dengan kembali dipanggil memperkuat La Furia Roja.


"Kami tak bisa dan tak ingin untuk menutup pintu kepada siapa pun," ujarnya kepada Sport.


"Saya pelatih semua orang dan memperhatikan segala sesuatu yang terjadi di dunia sepakbola," sambungnya.


"Mungkin ada perbedaan pendapat, yang tentu saja harus dihormati, tapi Pepe Reina adalah kiper terbaik Serie A musim lalu," tambahnya.


"Itulah sebabnya saya pikir itu adalah tepat untuk memanggilnya," tandasnya.


Musim lalu, Reina memang merupakan pilar penting Napoli dengan tampil 37 pertandingan dan membantu mereka menempati posisi kedua klasemen akhir Serie A di bawah Juventus.[initial]


 (foti/dzi)