
Bola.net - - Pelatih Brasil, Tite mengakui bahwa Lionel Messi tak bisa dihentikan. Namun menurutnya, pengaruh dari bintang Argentina itu bisa dibatasi.
Brasil akan menjamu Argentina dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2018 pekan ini. Pertandingan Superclasico ini sendiri rencananya akan digelar di Stadion Magalhaes Pinto, Belo Horizonte, Jumat pagi.
Jelang pertandingan tersebut, kedua pihak telah saling tebar psywar. Penyerang Argentina Lucas Pratto sebelumnya menyebut bahwa Brasil takut pada Messi, dan bek Brasil, Dani Alves membantah hal itu.
Ditanya tentang Messi baru-baru ini dan rencananya untuk menghadapi sang mega bintang, Tite mengatakan: "Lionel Messi tak bisa dihentikan, Neymar tak bisa dihentikan," ujarnya.
"Tapi anda bisa mengurangi aksi mereka. Anda bisa mencoba untuk mengurangi beberapa pengaruh mereka, tapi apa yang akan saya lakukan? Itu adalah pertanyaannya. Saya tak akan mengatakannya," sambungnya.
"Saya bisa mengatakan beberapa pemain secara individu bisa membuat perbedaan dan menentukan permainan. Tapi saya tak setuju bahwa satu pemain akan menentukan kemenangan. Pada titik tertentu dia bisa bersinar, tapi karena kolektivitas mereka bisa kuat," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 9 November 2016 15:40
-
Liga Spanyol 9 November 2016 15:00
-
Liga Spanyol 9 November 2016 14:20
-
Liga Spanyol 9 November 2016 12:37
-
Editorial 9 November 2016 11:48
10 Penyerang Amerika Selatan Paling Tajam di Eropa Musim Ini
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 21 Maret 2025 23:59
-
piala dunia 21 Maret 2025 07:32
-
piala dunia 21 Maret 2025 07:03
-
piala dunia 20 Maret 2025 19:54
-
piala dunia 20 Maret 2025 19:41
-
piala dunia 20 Maret 2025 14:54
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...