
Bola.net - Tim muda Prancis menunjukkan tajinya dengan melumat Uzbekistan empat gol tanpa balas untuk mengunci satu tiket semifinal Piala Dunia U-20, Sabtu (6/7) malam.
Dalam laga yang digelar di Yeni Sehir Stadium, Les Bleuets menunjukkan dominasi tunggal sejak awal pertandingan. Namun serangan gencar Prancis baru berbuah gol di menit 31 setelah Yaya Sanogo menuntaskan umpan silang Jean-Christophe Bahebeck dengan tendangan dari dalam kotak penalti.
Empat menit kemudian Bahebeck dijatuhkan di kotak penalti dan Paul Pogba yang menjadi eksekutor sukses melakukan tugasnya untuk membawa Prancis unggul 2-0. Dan dua menit jelang turun minum, Uzbekistan kembali diganjar penalti - kali ini akibat handball Diyorjon Tuparov. Florian Thauvin yang menjadi algojo tak kesulitan menaklukkan kiper Asibek Amanov untuk membawa Prancis unggul mutlak 3-0 memasuki jeda.
Dominasi Prancis kembali tak tergoyahkan di babak kedua dan mereka mengurung ketat pertahanan Uzbekistan. Dan di menit 64 Prancis kian menjauh dengan gol Kurt Zouma yang menyundul bola umpan sepak pojok. Upaya Uzbekistan untuk sekedar mencari gol hiburan kian berat setelah mereka dipaksa bermain dengan 10 orang menyusul kartu kuning kedua untuk Tohirjon Shamshitdinov di menit 68.
Di sisa waktu pertandingan, Prancis gagal menambahkan gol untuk melengkapi dominasi mereka. Namun skor ini sendiri sudah merupakan kemenangan terbesar mereka di turnamen ini dan kini mereka tinggal menanti lawan di semifinal dari duel Chile versus Ghana besok.
Prancis 4-0 Uzbekistan:
Dalam laga yang digelar di Yeni Sehir Stadium, Les Bleuets menunjukkan dominasi tunggal sejak awal pertandingan. Namun serangan gencar Prancis baru berbuah gol di menit 31 setelah Yaya Sanogo menuntaskan umpan silang Jean-Christophe Bahebeck dengan tendangan dari dalam kotak penalti.
Empat menit kemudian Bahebeck dijatuhkan di kotak penalti dan Paul Pogba yang menjadi eksekutor sukses melakukan tugasnya untuk membawa Prancis unggul 2-0. Dan dua menit jelang turun minum, Uzbekistan kembali diganjar penalti - kali ini akibat handball Diyorjon Tuparov. Florian Thauvin yang menjadi algojo tak kesulitan menaklukkan kiper Asibek Amanov untuk membawa Prancis unggul mutlak 3-0 memasuki jeda.
Dominasi Prancis kembali tak tergoyahkan di babak kedua dan mereka mengurung ketat pertahanan Uzbekistan. Dan di menit 64 Prancis kian menjauh dengan gol Kurt Zouma yang menyundul bola umpan sepak pojok. Upaya Uzbekistan untuk sekedar mencari gol hiburan kian berat setelah mereka dipaksa bermain dengan 10 orang menyusul kartu kuning kedua untuk Tohirjon Shamshitdinov di menit 68.
Di sisa waktu pertandingan, Prancis gagal menambahkan gol untuk melengkapi dominasi mereka. Namun skor ini sendiri sudah merupakan kemenangan terbesar mereka di turnamen ini dan kini mereka tinggal menanti lawan di semifinal dari duel Chile versus Ghana besok.
Prancis 4-0 Uzbekistan:
31' (1-0) Yaya Sanogo
35' (2-0) Paul Pogba (Penalti)
43' (3-0) Florian Thauvin (Penalti)
64' (4-0) Kurt Zouma
Wasit: Sandro Ricci (Brasil) (fifa/row)
Advertisement
Berita Terkait
-
Open Play 3 Juli 2013 03:43
-
Piala Dunia 3 Juli 2013 03:42
-
Open Play 2 Juli 2013 07:01
-
Open Play 28 Juni 2013 02:41
-
Piala Dunia 28 Juni 2013 02:40
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 08:41
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 22 Maret 2025 08:41
-
piala dunia 21 Maret 2025 23:59
-
piala dunia 21 Maret 2025 07:32
-
piala dunia 21 Maret 2025 07:03
-
piala dunia 20 Maret 2025 19:54
-
piala dunia 20 Maret 2025 19:41
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...