Pauleta: Ronaldo Pasti Pecahkan Rekor Gol Saya

Pauleta: Ronaldo Pasti Pecahkan Rekor Gol Saya
Bola.net - Legenda Portugal Pauleta sangat yakin Cristiano Ronaldo akan bisa memecahkan rekor golnya di timnas. Rekor pencetak gol terbanyak timnas Portugal saat ini masih dipegang oleh Pauleta dengan total 47 gol.

Total gol Ronaldo untuk Portugal saat ini masih 44 gol. Hanya terpaut tiga gol saja dari sang legenda.

 

"Saya yakin ia akan memecahkan rekor gol saya," ujar Pauleta kepada harian Marca.

"Saya senang Portugal mempunyai pemain sekaliber dia. Tentu saja saya bangga dengan raihan gol saya. Tapi sebentar lagi saya tidak akan bisa menyombongkannya lagi," tambahnya.

Mengingat usia Ronaldo yang masih 28 takkan sulit rasanya untuk mencatatkan namanya di sejarah Portugal untuk urusan mencetak gol. (if/ada)