Nolito: Albania Tahu Cara Bermain Sepakbola

Nolito: Albania Tahu Cara Bermain Sepakbola
Nolito (c) AFP
- Winger Spanyol, Nolito memberikan pujian kepada Albania yang menurutnya walau kalah mampu memberikan kesulitan kepada La Furia Roja.


Spanyol kembali sukses meraih kemenangan. Bermain Stadiumi Loro Borici, markas Albania, tim asuhan Julen Lopetegui tersebut mampu meraih kemenangan dua gol tanpa balas.


Diego Costa membuka skor setelah memanfaatkan umpan dari David Silva sebelum Nolito menggandakannya usai memaksimalkan umpan Nacho Monreal.


"Ini merupakan pertandingan yang sangat sulit, meskipun ini tampaknya terlihat mudah. Albania adalah tim yang bagus dan tahu bagaimana bermain sepakbola," pujinya.


Dengan kemenangan tersebut, Spanyol untuk sementara kembali sukses menempati puncak klasemen kualifikasi Piala Dunia 2018 Grup H dengan raihan tujuh poin dari tiga pertandingan.[initial]


  (afp/dzi)