Moyes Yakin Rooney Akan Bersinar di Piala Dunia

Moyes Yakin Rooney Akan Bersinar di Piala Dunia
Wayne Rooney (c) AFP
Bola.net - Mantan pelatih Manchester United, David Moyes mengungkapkan dukungannya kepada Wayne Rooney untuk bersinar di Piala Dunia kali ini.

Performa Rooney saat bermain untuk Inggris memang dipertanyakan banyak pihak. Banyak kalangan yang menilai Rooney tak sebaik saat bermain untuk klub tatkala dirinya turun membela The Three Lions.

Namun dalam pandangan Moyes, dirinya yakin dan tak punya keraguan bahwa Rooney bisa bersinar dan mampu mengemban beban di pundaknya.

"Saya pikir dia berada di tempat yang lebih baik dari pada yang dia dapat terakhir kali," ujarnya.

"Dia bermain baik dan performanya juga bagus dan saya pikir dia telah siap untuk unjuk gigi di Piala Dunia seperti yang dia inginkan. Anda harus mempercayainya," tandasnya. (tds/dzi)