Mitos Gol Unik 'Angka 18' Olic Ternyata Terbukti Benar

Mitos Gol Unik 'Angka 18' Olic Ternyata Terbukti Benar
Ivica Olic (c) AFP
Bola.net - Setelah dikalahkan Brasil di laga pembuka, Kroasia membutuhkan kemenangan di laga kedua kontra Kamerun untuk bisa menjaga kans lolos ke fase knockout. Pada akhirnya pasukan Niko Kovac mampu melaksanakan tugasnya dengan baik dan membukukan kemenangan telak dengan skor 4-0.

Dalam hasil positif tersebut, ada sebuah kisah unik terkait pencetak gol pertama Kroasia, Ivica Olic. Pengoleksi 94 caps bersama tim nasional ini ternyata mampu membuktikan mitos seputar angka 18 yang dikemukakan sebelum laga.

"Saya sempat bercanda sebelum laga dimulai. Pertandingan ini digelar pada tanggal 18 (juni) dan kick off dilakukan pukul 18:00 (waktu Manaus). Jadi saya mengatakan kepada rekan-rekan bahwa pemain bernomor punggung 18 (dirinya sendiri) akan mencetak gol," ungkap Olic seperti dilansir situs resmi FIFA.

"Jadi setelah laga, saya mengatakan kepada mereka bahwa ramalan saya tepat."

Gol Olic sendiri diciptakan di menit ke 11, dan menjadi pembuka pesta gol timnya ke gawang Kamerun. Seandainya gol tersebut tercipta juga di menit ke 18, makin lengkap lah teori angka 18 yang dikemukakan Olic. (fifa/mri)