Messi Nilai Argentina Sukses Bungkam Kritik

Messi Nilai Argentina Sukses Bungkam Kritik
Lionel Messi. (c) AFP
Bola.net - Lionel Messi menyebut Argentina sudah membuktikan bahwa semua kritik yang sebelumya menimpa mereka adalah sesuatu yang salah, meski kemudian Albiceleste kalah dari Jerman di Final Piala Dunia (14/6).

Gol Mario Gotze di waktu tambahan membuat tim asuhan Alejandro Sabella menjadi pihak yang kalah, meski Messi, Gonzalo Higuain, dan Rodrigo Palacio sempat punya peluang emas di waktu normal.

"Ketika kami melakukan perjalanan ke Brasil, ada banyak suara yang meragukan kami, dari rakyat Argentina dan media, namun hal tersebut membuat kami lebih kuat dari sebelumnya," tutur Messi pada reporter.

"Kami ingin terus bekerja untuk memberikan lebih banyak kebahagiaan pada negeri ini," pungkasnya.

Messi mencetak empat gol untuk Argentina di sepanjang turnamen. [initial]

 (gl/rer)