Messi Mengaku Kagok Jadi Winger

Messi Mengaku Kagok Jadi Winger
Lionel Messi. (c) AFP
Bola.net - Lionel Messi mengaku ia sedikit kesulitan ketika diminta untuk bermain di sayap kanan untuk timnas Argentina, di duel melawan Kroasia (13/11).

Bintang Barcelona itu itu sebelumnya sempat bermain melebar di awal karirnya, namun di dalam beberapa musim belakangan ia lebih banyak beraksi di tengah.

"Martino mengatakan bahwa saya akan bermain sebagai sayap kanan. Saya tahu posisi itu, namun saya sudah menghabiskan waktu yang lama dengan tidak bermain di posisi tersebut," tutur Messi pada reporter.

Argentina akan bermain melawan Portugal di Manchester dalam laga uji coba yang akan digelar pekan depan. [initial]

 (gl/rer)