Menurut Maradona, Ronaldo Tak Pantas Raih Ballon d'Or 2014

Menurut Maradona, Ronaldo Tak Pantas Raih Ballon d'Or 2014
Diego Maradona (c) AFP
- Diego Maradona merasa bahwa Manuel Neuer mestinya memenangkan penghargaan Ballon d'Or edisi tahun 2014 dan bukannya Cristiano Ronaldo.


Pada tahun tersebut, Neuer berhasil menjadi salah satu finalis bersama dengan Ronaldo dan juga bersama superstar Barcelona, Lionel Messi. Ia berhasil masuk tiga besar karena berhasil mengantarkan Bayern Munchen jadi juara Bundesliga. Ia juga membawa Jerman sebagai pemenang Piala Dunia 2014.


Sementara itu, Messi memang berhasil membawa Argentina masuk final Piala Dunia 2014 namun di partai puncak itu negaranya dikalahkan Jerman. Untuk Ronaldo, superstar Portugal tersebut cuma berhasil membawa Real Madrid juara Liga Champions plus jadi top skorer di ajang tersebut. Namun di Piala Dunia ia cuma bisa membawa negaranya hingga fase grup.


Menurut Maradona, di tahun tersebut sejatinya yang layak mendapat penghargaan Ballon d'Or adalah Neuer dan bukannya Ronaldo.


"Bagi saya, Ballon d'Or tidak akurat," ketusnya pada Marca.


"Misalnya pada tahun 2014 Manuel Neuer menjadi seorang finalis bersama dengan Messi dan Ronaldo. Pemain Jerman ini yang harusnya menang, sebab ia baru saja memenangkan trofi Piala Dunia!" terang legenda Tango ini. [initial]


 (mrc/dim)