
Bola.net - - Mantan pelatih timnas , Cesar Menotti yakin peluang negaranya bermain di Piala Dunia 2018 masih terbuka. Menotti juga yakin bahwa Lionel Messi akan jadi penyelamat di waktu krusial seperti ini.
Argentina saat ini memang terancam tidak lolos ke Piala Dunia 2018. Hanya berada di posisi ke-6 klasemen - dengan satu laga tersisa - Argentina harus menang saat jumpa Peru dan berharap hasil tim lain.
Bagi Menotti, ketergantungan Argentina pada sosok Messi memang bukan hal yang bagus. Tapi, hal tersebut seperti sudah jadi sebuah keniscayaan dan ia yakin Messi bisa tampil sebagai penyelamat.
"Punya pemain seperti Messi dalam tim artinya punya seorang yang bisa menjadi penyelamat bagi Anda. Kerja seperti itu memang tidak ideal, tapi begitulah yang terjadi," ulas Menotti pada TyC Sports.
"Memiliki Messi adalah bonus yang bisa menyelamatkan Anda setiap waktu," tegasnya.
Menotti termasuk golongan orang yang tidak bisa membayangkan Piala Dunia tanpa kehadiran mega bintang seperti Messi. Baginya, akan menjadi sebuah tontonan yang kurang menarik jika andalan Barcelona itu tidak bisa tampil di Rusia tahun depan.
"Akan ada banyak orang yang frustasi jika tidak melihat Messi di Piala Dunia, bukan hanya untuk Messi sendiri. Melihat Messi di Piala Dunia ibarat sebuah budaya. Messi punya sihir, seperti [Diego] Maradona," tutup Menotti.
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Dunia 9 Oktober 2017 17:33
-
Editorial 9 Oktober 2017 15:01
5 Kandidat Peraih Pichichi La Liga Jika Messi & CR7 Tidak Ada
-
Piala Dunia 9 Oktober 2017 14:05
Tanpa Piala Dunia, Messi Belum Jadi Pemain Terbaik Sepanjang Masa
-
Piala Dunia 9 Oktober 2017 13:40
-
Liga Spanyol 9 Oktober 2017 13:25
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:45
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 22 Maret 2025 14:14
-
piala dunia 22 Maret 2025 13:45
-
piala dunia 22 Maret 2025 13:32
-
piala dunia 22 Maret 2025 08:41
-
piala dunia 21 Maret 2025 23:59
-
piala dunia 21 Maret 2025 07:32
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...