Menjadi Pahlawan Kamerun, Vincent Aboubakar Terinspirasi Dari Aksi Timnas Maroko!

Menjadi Pahlawan Kamerun, Vincent Aboubakar Terinspirasi Dari Aksi Timnas Maroko!
Ekspresi Vincent Aboubakar usai menjebol gawang Serbia, Senin (28/11/2022) (c) AP Photo/Frank Augstein

Bola.net - Timnas Kamerun mampu selamat dari kekalahan setelah bermain sama kuat dengan Serbia di Piala Dunia 2022. Vincent Aboubakar menjadi pahlawan yang membawa Kamerun bermain imbang 3-3 dengan Serbia pada Senin (28/11/2022).

Aboubakar yang masuk di menit 55, berhasil membuat perubahan signifikan dalam permainan Kamerun. Timnya yang tertinggal 3-1 dari Serbia, berhasil diselamatkan Aboubakar hanya 10 menit setelah dirinya masuk lapangan.

Aboubakar berhasil mencetak satu gol dan satu assist yang menyelamatkan Kamerun dari kekalahan. Aboubakar menyatakan penampilan apiknya melawan Serbia terinspirasi dari kemenangan wakil Afrika lainnya yakni timnas Maroko.

Kami (Kamerun) melihat bagaimana Maroko bermain dan kami menyadari anda harus bermain dengan tekad yang besar jika Anda ingin memenangkan pertandingan di turnamen ini (Piala Dunia 2022),” ujar Aboubakar dikutip dari Fotmob.

1 dari 2 halaman

Berhasil Temukan Celah Serbia

Berhasil Temukan Celah Serbia

Vincent Aboubakar memperdaya Vanja Milinkovic-Savic di laga Serbia vs Kamerun, Senin (28/11/2022) (c) AP Photo/Manu Fernandez

Vincent Aboubakar mendapatkan gelar Man of the Match setelah menyelamatkan Kamerun dari kekalahan. Tak hanya itu, Aboubakar juga berhasil mencetak gol indah yang membuat Kamerun tampil lebih percaya diri hingga akhir laga.

Namun yang istimewa dari itu semua, Aboubakar hanya perlu 10 menit untuk membuat semua keajaiban itu terjadi. Namun Aboubakar menyatakan dirinya hanya menikmati ketika mendapatkan kesempatan masuk di menit 55.

Di luar rahasia Aboubakar yang tampil lepas, nyatanya pemain berusia 30 tahun tersebut mengetahui kelemahan pertahanan Serbia. Aboubakar yang memiliki kecepatan mencoba memanfaatkan fisik bek Serbia yang mulai kelelahan dengan beradu lari.

“Ketika saya masuk, saya mencoba untuk menikmatinya dan mencoba untuk melakukan langkah yang benar pada bek terakhir dan mereka kesulitan untuk mengikuti (kecepatan) saya." Ucap Aboubakar.

Jangan lupa saksikan Piala Dunia 2022 di SCTV, Indosiar, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola dan live streaming di Vidio. Dan ikuti terus berita terbaru Piala Dunia 2022 hanya di Bola.net.

2 dari 2 halaman

Klasemen Grup G Piala Dunia 2022

Sumber: Fotmob dan Sofascore

Penulis: Ahmad Daerobby