Martino: Kehadiran Messi Selalu Beri Jaminan

Martino: Kehadiran Messi Selalu Beri Jaminan
Gerardo Martino (c) AFP
- Bos , Gerardo Martino, belum lama ini memberikan pendapatnya jelang laga antara Timnas Tango dan di babak Kualifikasi Piala Dunia 2018.


Martino menyoroti kembalinya Lionel Messi, yang sebelumnya sempat absen di empat pertandingan perdana karena mengalami cedera. Sang manajer mengaku bersyukur bisa kembali memainkan pemain Barcelona tersebut.


"Ketika kami kalah dari Ekuador, dan juga meraih kemenangan atas Kolombia, kami percaya bahwa kehadiran Leo Messi akan selalu bisa memberikan jaminan, memberikan motivasi, dan selalu jadi sesuatu yang amat penting," tutur Martino pada Sport.


Argentina sendiri sudah pernah menghadapi Chile di final Copa America 2015, di mana mereka kalah via adu penalti. Namun Martino mengatakan laga nanti tidak akan jadi ajang balas dendam oleh timnya.


"Anda tidak harus membandingkan apa yang terjadi di final Copa America. Mereka akan ditangani oleh pelatih baru dan ada kepentingan yang berbeda di sini. Kita harus memperhatikan hal tersebut." [initial]



 (spo/rer)