Marchisio: Melawan Brasil Ujian Penting Untuk Italia

Marchisio: Melawan Brasil Ujian Penting Untuk Italia
Claudio Marchisio © AFP
Bola.net - Gelandang Italia, Claudio Marchisio melihat laga uji coba melawan Brasil sebagai ujian penting untuk mengukur kekuatan Azzurri. Pasukan Cesare Prandelli ini akan terlebih dahulu menjajal kekuatan Brasil sebelum melawan Malta di laga kualifikasi Piala Dunia, 26 Maret mendatang.

"Brasil adalah tempat sepakbola spektakuler. Ini akan menjadi ujian penting bagi Italia, bermain melawan tim di level tinggi. Ini adalah laga setiap yang menjadi impian semua anak kecil," ucap Marchisio kepada Gazzetta dello Sport.

Pada kesempatan yang sama Marchisio juga ingin agar rekan satu timnya tidak menganggap remeh Malta. Sekalipun gelandang Juventus ini yakin jika Italia masuk 3 kekuatan besar dunia di bawah Spanyol dan Jerman.

"Kami seharusnya tidak menganggap remeh Malta. Laga nanti penting dalam perjalanan menuju Piala Dunia," ungkap Marchisio.  (gaz/mac)