Maradona Sebut Bos FIFA Seorang Diktator

Maradona Sebut Bos FIFA Seorang Diktator
Diego Maradona (c) AFP
Bola.net - Legenda Argentina, Diego Maradona tak sungkan menyebut sosok bos besar FIFA, Sepp Blatter sebagai diktator. Blatter memang sudah menjabat sebagai presiden FIFA selama empat tahun beruntun dan seakan tak memiliki saingan berat di setiap pemilihan presiden FIFA.

Saat ini Blatter tengah menantikan keberhasilannya memimpin FIFA untuk lima periode secara beruntun. Hal itu bisa terjadi jika dalam pemilihan yang rencananya dilakukan pekan ini Blatter berhasil mengalahkan satu-satunya saingan tersisa, Pangeran Ali bin Al Hussein dari Yordania.

"Dibawah kepemimpinan Sepp Blatter, FIFA telah menjadi organisasi yang memalukan dan sebuah rasa sakit bagi orang-orang seperti kita yang sangat peduli pada sepak bola." tulisnya dalam kolom di Telegraph.

"Baru-baru ini ia berjanji untuk mengatasi rasisme dan mempromosikan wanita di dunia sepak bola. Hal itu membuat saya tertawa. pertanyaan saya adalah:' Sepp, apa saja yang kamu lakukan dalam empat tahun kepemimpinanmu?" imbuhnya.

"Kita dipimpin oleh diktator. Saya menyebut Blatter 'man of ice' karena dia tidak memiliki banyak inspirasi dan hasrat sebagai pecinta sepak bola sejati." tegas El Diego. (tlg/jrc)