Mainkan Peran Vital, Mascherano Terima Pujian Istimewa

Mainkan Peran Vital, Mascherano Terima Pujian Istimewa
Javier Mascherano. (c) AFP
Bola.net - Javier Mascherano belum lama ini mendapat pujian istimewa dari legenda sepakbola Inggris, Gary Lineker, berkat tampilan memikat yang ia tunjukkan di semifinal Piala Dunia 2014 antara Belanda dan Argentina dini hari tadi.

Bek Barcelona itu bermain efektif dalam menghalau serangan De Oranje, yang dimotori oleh Arjen Robben. Ia bahkan meluncurkan satu hadangan yang amat penting di menit-menit akhir babak tambahan, guna membatalkan peluang emas dari winger Bayern Munich tersebut.

"Saya harus katakan bahwa Mascherano benar-benar memainkan peran yang luar biasa besar, amat penting. Ia menunjukkan keberanian yang luar biasa!" tulis Lineker di akun Twitter miliknya.

Argentina sendiri akhirnya menang 4-2 atas Belanda melalui drama adu penalti dan akan menantang Jerman di babak final. [initial]

 (twi/rer)