Magath: Saya Tak Akan Rekrut Neymar Walau Gratis

Magath: Saya Tak Akan Rekrut Neymar Walau Gratis
Neymar (c) AFP
Bola.net - Dengan kualitas dan talenta hebat yang dimilikinya, siapa pelatih yang tak tertarik untuk memiliki Neymar dalam skuatnya. Namun bila hal ini ditanyakan kepada Felix Magath, pelatih Fulham tersebut akan mengatakan tidak untuk Neymar.

Menurut Magath, sosok striker Brasil tersebut memang sosok pemain dengan talenta luar biasa yang sangat berguna bagi tim yang dibelanya. Namun dalam pandangannya, Neymar bukanlah sosok yang mau berkorban demi tim dan sosok yang individualis.

"Saya tak akan pernah merekrutnya (Neymar) walaupun dia bisa didapatkan dengan gratis," ujar Magath.

"Saya lebih suka pemain yang mau berkorban demi tim, dan pemain seperti Neymar hanya berpikir secara individu dan mencetak gol untuk diri sendiri," tandasnya.

Brasil sendiri akan menghadapi Kolombia di perempat final, Senin (04/7) dini hari nanti.[initial]

 (les/dzi)