
Bola.net - - Sebuah dukungan diberikan Marouane Fellaini kepada Romelu Lukaku. Fellaini percaya rekan setimnya di Manchester United itu mampu membawa Belgia meraih kesuksesan di Piala Dunia 2018 mendatang.
Lukaku sendiri baru saja berpindah klub musim lalu. Ia hengkang dari Everton untuk membela Manchester United musim ini.
Catatan musim perdana Lukaku di MU sendiri tidak begitu buruk. Ia tercatat mengemas 26 gol bagi setan merah di semua kompetisi.
Fellaini sendiri percaya bahwa Lukaku bisa menjadi momok yang menakutkan di Rusia nanti. "Ya, dia adalah pemain yang bagus untuk Tim Nasional ini," buka Fellaini kepada MUTV.
1 dari 2 halaman
Predator Mematikan
Predator Mematikan
Fellaini menyebut bahwa jika Lukaku fit pada Piala Dunia nanti, maka ia akan menjadi striker yang sangat sulit dihentikan."Jika dia [Lukaku] fit, maka dia akan bermain dengan sangat dinamis dan sangat sulit untuk menghentikannya."
"Dia akan mencetak banyak gol untuk kami. Dia kuat dan sangat berbahaya di kotak penalti, dan ia adalah pemain yang sangat bagus untuk tim ini." tandasnya."
2 dari 2 halaman
Skuat Yang Merata
Skuat Yang Merata
Fellaini juga menilai bahwa Lukaku bukan satu-satunya pemain yang patut diwaspadai dari Timnas Belgia, karena menurutnya ada banyak pemain top di skuatnya saat ini."Saya rasa semua orang patut diwaspadai. Ada banyak pemain yang bermain di negara-negara yang berbeda dan mereka bermain di klub-klub besar di negara tersebut sehingga mereka bisa sangat berbahaya."
"Bintang utama tim ini adalah Hazard dan De Bruyne, namun saya rasa pemain lainnya juga merupakan pemain yang bagus dan bisa melakukan sesuatu yang spesial. "tandasnya. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 30 Mei 2018 19:06
-
Liga Spanyol 30 Mei 2018 17:41
-
Liga Inggris 30 Mei 2018 17:02
-
Liga Inggris 30 Mei 2018 15:11
-
Editorial 30 Mei 2018 15:08
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 18:41
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 18:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 18:38
-
Piala Dunia 20 Maret 2025 18:35
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 18:32
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 18:31
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 20 Maret 2025 18:35
-
piala dunia 20 Maret 2025 14:54
-
piala dunia 20 Maret 2025 10:45
-
piala dunia 19 Maret 2025 16:45
-
piala dunia 19 Maret 2025 16:15
-
piala dunia 19 Maret 2025 13:45
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...