Lucas Ingin Segera Beraksi Demi Piala Dunia

Lucas Ingin Segera Beraksi Demi Piala Dunia
Lucas Leiva. (c) AFP
Bola.net - Gelandang Liverpool Lucas Leiva mengaku ingin segera beraksi membela klubnya sehingga peluangnya masuk ke tim nasional Brasil untuk Piala Dunia 2014 semakin terbuka lebar.

Pemain berusia 27 tahun ini absen dari lapangan hijau sejak Januari lalu karena cedera lutut serius. Saat ini ia sudah siap membantu timnya berjuang di Premier League yang hanya tinggal menyisakan 10 pertandingan lagi.

"Saya beruntung tidak absen jangka waktu yang lama dan sekarang saya ingin segera beraksi di tim utama. Saya berharap bisa kembali membantu tim untuk 10 pertandingan sisa karena mereka sangat penting," ujar Leiva di situs resmi klub.

"Ini akan menjadi dua bulan yang penting buat saya terutama jelang Piala Dunia di akhir musim. Jadi saya tidak mau absen lagi."

Liverpool akan menantang Manchester United di Old Trafford dalam lanjutan kompetisi Premier League akhir pekan ini.[initial]

 (sm/ada)