Lopetegui: Portugal Tim Hebat, Juara Eropa

Lopetegui: Portugal Tim Hebat, Juara Eropa
Portugal (c) AFP

Bola.net - - Hasil drawing putaran utama Piala Dunia menempatkan di Grup B. La Furia Roja berada satu grup dengan , dan .

Ancaman utama Spanyol tentu saja Portugal. Selain memiliki skuat penuh talenta dan pengalaman, tim yang dikapteni Cristiano Ronaldo itu juga merupakan juara EURO 2016.

Pada laga pertama, 15 Juni 2018, pasukan Julen Lopetegui langsung berhadapan dengan Portugal di Sochi.

"Portugal adalah tim yang hebat, juara Eropa dan diperkuat sederet pemain level top," kata Lopetegui seperti dikutip Marca.

Setelah melawan Portugal, Spanyol akan menghadapi Iran, lalu Maroko.

"Sebagian besar pemain Maroko bermain di Eropa. Mereka juga telah menjegal Pantai Gading dan belum terkalahkan."

"Iran tak kebobolan satu golpun di babak kualifikasi (sebelum laga terakhir melawan Suriah, 2-2). Mereka juga punya pelatih (Carlos Queiroz) yang sudah bersama mereka sejak lama (sejak 2011)," imbuh Lopetegui.