Loew Tegaskan Akan Pimpin Jerman di Euro 2016

Loew Tegaskan Akan Pimpin Jerman di Euro 2016
Loew akan bawa Jerman ke Euro 2016. (c) AFP
Bola.net - Joachim Loew kembali menandaskan niatnya untuk tetap memimpin timnas Jerman. Berbicara kepada DFB.de, Loew menegaskan bahwa ia akan memimpin Die Mannschaft pada gelaran Euro 2016 di Brasil.

"Ya, saya akan memimpin Jerman di Euro 2016. Saya tidak bisa membayangkan ada yang lebih baik ketimbang bekerja bersama tim ini. Saya akan membawa tim ini berlaga di Euro 2016 serta mengembangkan setiap pemain di skuat ini. Saya masih memiliki motivasi besar bersama timnas Jerman," urai Loew.

Kesuksesan Jerman menjadi juara Piala Dunia 2014 juga tidak membuat motivasi Loew pudar. Ia kini justru sudah mengincar trofi-trofi lain bersama timnya.

"Kami memang sukses mendapatkan kemenangan besar di Brasil. Namun kami masih memiliki ambisi besar lainnya, ada banyak yang ingin kami capai. Piala Dunia 2014 adalah yang paling indah, tetapi itu bukan akhir dari cerita kami."  (dfb/hsw)