
Bola.net - Pelatih timnas Jerman, Joachim Loew, menegaskan bahwa duel lawan Amerika Serikat di fase grup Piala Dunia 2014 bukan satu-satunya yang menjadi fokus timnya.
Dalam undian grup Piala Dunia mendatang yang baru saja dirampungkan, die Mannschaft tergabung dalam grup G. Di sana, mereka bergabung bersama Portugal, Ghana dan Amerika Serikat, yang kini ditangani eks penggawa Jerman, Jurgen Klinsmann.
Tak pelak pertandingan keduanya akan terasa lebih menarik, dengan kehadiran Klinsmann yang akan menambah nuansa emosional. Akan tetapi Loew enggan menitikberatkan fokus kepada mereka, karena dua lawan lainnya juga tak kalah berat.
"Saya bahagia, bukan hanya karena bertemu Amerika Serikat. Tetapi juga Ghana, yang pernah kami hadapi di tahun 2010, dan Portugal yang kami hadapi di Euro 2012," ujar Loew.
"Tetapi Amerika memang sesuatu yang sangat spesial, terutama bagi Jerman. Klinsmann dan saya punya hubungan yang sangat dekat sejak lama. Tetapi tentu, ada beberapa hal yang takkan anda bicarakan menjelang laga ini."
Sebelum menjadi pelatih kepala timnas Jerman, Loew merupakan asisten bagi Klinsmann pada jabatan yang kini ditanganinya. [initial]
(ard/atg)
Dalam undian grup Piala Dunia mendatang yang baru saja dirampungkan, die Mannschaft tergabung dalam grup G. Di sana, mereka bergabung bersama Portugal, Ghana dan Amerika Serikat, yang kini ditangani eks penggawa Jerman, Jurgen Klinsmann.
Tak pelak pertandingan keduanya akan terasa lebih menarik, dengan kehadiran Klinsmann yang akan menambah nuansa emosional. Akan tetapi Loew enggan menitikberatkan fokus kepada mereka, karena dua lawan lainnya juga tak kalah berat.
"Saya bahagia, bukan hanya karena bertemu Amerika Serikat. Tetapi juga Ghana, yang pernah kami hadapi di tahun 2010, dan Portugal yang kami hadapi di Euro 2012," ujar Loew.
"Tetapi Amerika memang sesuatu yang sangat spesial, terutama bagi Jerman. Klinsmann dan saya punya hubungan yang sangat dekat sejak lama. Tetapi tentu, ada beberapa hal yang takkan anda bicarakan menjelang laga ini."
Sebelum menjadi pelatih kepala timnas Jerman, Loew merupakan asisten bagi Klinsmann pada jabatan yang kini ditanganinya. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Dunia 6 Desember 2013 21:09
-
Piala Dunia 6 Desember 2013 20:35
-
Piala Dunia 6 Desember 2013 10:33
-
Piala Dunia 4 Desember 2013 20:49
-
Editorial 4 Desember 2013 11:07
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 24 Maret 2025 01:15
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 00:49
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 00:39
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 00:05
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 23:55
-
Liga Italia 23 Maret 2025 23:20
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 23 Maret 2025 08:00
-
piala dunia 23 Maret 2025 06:00
-
piala dunia 23 Maret 2025 04:56
-
piala dunia 23 Maret 2025 03:45
-
piala dunia 23 Maret 2025 03:15
-
piala dunia 22 Maret 2025 21:16
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...