
Bola.net - Lionel Scaloni mencatatkan sejarah. Pelatih berusia 44 tahun ini sukses membawa Timnas Argentina meraih gelar juara Piala Dunia 2022 Qatar.
Bagi Scaloni, gelar ini merupakan penyempurna raihannya bersama Albiceleste. Sebelumnya, ia sukses membawa Lionel Messi dan kawan-kawan meraih gelar juara Copa America 2021.
Selain itu, ada prestasi lain yang ditorehkan Scaloni seiring suksesnya membawa Argentina menjuarai Piala Dunia 2022. Ia menjadi salah satu pelatih termuda yang sukses membawa timnya menjuarai turnamen sepakbola antarnegara paling bergengsi di dunia tersebut.
Advertisement
Tentu, Scaloni bukan satu-satunya pelatih muda yang sukses di ajang Piala Dunia. Sebelumnya, sudah ada beberapa pelatih muda lain yang juga menangguk sukses di Piala Dunia.
Siapa saja para pelatih termuda yang sukses meraih gelar juara Piala Dunia? Berikut lima orang di antara mereka.
Lionel Scaloni (44 tahun)
Di urutan kelima dalam daftar lima pelatih termuda yang menjuarai Piala Dunia ada nama Lionel Scaloni. Pelatih asal Argentina ini sukses membawa negaranya menjuarai Piala Dunia kala ia berusia 44 tahun.
Scaloni sukses membawa Tim Tango menjuarai Piala Dunia 2022. Ia berusia 44 tahun, tujuh bulan, dan 14 hari kala menakhodai Timnas Argentina di Final Piala Dunia 2022, kontra Prancis.
Scaloni sendiri menangani Timnas Argentina sejak 3 Agustus 2018 silam. Selain meraih gelar juara Piala Dunia 2022, ia juga membantu Tim Tango menempati peringkat ketiga Copa America 2020, Copa America 2021, dan juara Finalissimo.
Juan Lopez Fontana (42 tahun)
Juan Lopez Fontana menempati peringkat keempat dalam daftar lima pelatih termuda yang menjuarai Piala Dunia. Kala berusia 42 tahun, pelatih asal Uruguay tersebut sukses membawa negaranya memenangi gelar juara Piala Dunia.
Fontana merupakan nakhoda Timnas Uruguay kala memenangi Piala Dunia 1950. Waktu membawa timnya memenangi partai pamungkas Piala Dunia 1950, kontra Brasil, ia berusia 42 tahun, sembilan bulan, dan satu hari.
Fontana sendiri sempat kembali menangani Timnas Uruguay pada Piala Dunia 1954. Namun, waktu itu, ia gagal mengulangi prestasi di edisi sebelumnya.
Waktu itu, langkah Uruguay terhenti di semifinal. Mereka harus menelan kekalahan dari Hungaria melalui babak tambahan waktu. Kemudian, dalam perebutan tempat ketiga, mereka harus mengakui keunggulan Austria.
Cesar Luis Menotti (39 tahun)
Posisi ketiga dalam daftar lima pelatih termuda yang menjuarai Piala Dunia ditempati Cesar Luis Menotti. Pelatih asal Argentina ini berusia 39 tahun kala membawa Tim Tango meraih gelar juara Piala Dunia.
Menotti merupakan arsitek di balik sukses Timnas Argentina meraih gelar juara Piala Dunia 1978. Kala memimpin anak asuhnya memenangi laga Final Piala Dunia 1978, kontra Belanda, Menotti berusia 39 tahun, tujuh bulan, dan 20 hari.
Menjuarai Piala Dunia 1978 bukan satu-satunya prestasi Menotti ketika menangani Timnas Argentina. Ia juga sempat membawa Tim Argentina U-20 meraih gelar juara Piala Dunia U-20 1979 di Jepang. Salah satu bintang yang moncer pada saat itu adalah Diego Maradona.
Pada Piala Dunia 1982, Argentina lolos ke Babak Kedua. Namun, langkah mereka terhenti setelah dikalahkan Italia dan Brasil pada fase ini.
Mario Zagallo (38 tahun)
Di urutan dalam daftar lima pelatih termuda yang menjuarai Piala Dunia ada nama Mario Zagallo. Kala berusia 38 tahun, pelatih asal Brasil tersebut membawa negaranya meraih gelar juara Piala Dunia.
Zagallo berstatus sebagai nakhoda Tim Samba kala memenangi Piala Dunia 1970. Kala memimpin anak asuhnya pada laga puncak, kontra Italia, Zagallo berusia 38 tahun, sepuluh bulan, dan 12 hari.
Mario Zagallo juga sempat menjadi bagian tim kepelatihan Brasil ketika meraih gelar juara Piala Dunia 1994. Namun, waktu itu, ia berstatus sebagai asisten pelatih Tim Samba. Sementara, Brasil waktu itu dinakhodai Carlos Alberto Parreira.
Alberto Suppici (31 tahun)
Alberto Suppici menempati peringkat pertama dalam daftar lima pelatih termuda yang menjuarai Piala Dunia. Pelatih asal Uruguay tersebut baru berusia 31 tahun kala membawa negaranya meraih gelar juara Piala Dunia.
Suppici adalah pelatih pertama yang memenangi gelar Piala Dunia. Ia memimpin anak asuhnya meraih gelar juara Piala Dunia 1930. Ketika menakhodai timnya di partai puncak ajang tersebut, kontra Italia, Suppici berusia 31 tahun, delapan bulan, dan sepuluh hari.
Raihan Suppici bersama Timnas Uruguay sendiri tak hanya gelar juara Piala Dunia 1930. Ia juga membawa tim tersebut meraih gelar runner-up Copa America 1941. Sebelumnya, pada gelaran Copa America 1929 dan 1937, ia membawa Uruguay finish di posisi tiga.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Messi dan Argentina Juara Piala Dunia 2022, Nama Ronaldo Ikut Trending di Media Sosial
- Foto: Selebrasi Timnas Argentina Juarai Piala Dunia 2022, Lionel Messi Man of The Match!
- Dipimpin Emiliano Martinez, Ruang Ganti Timnas Argentina Berikan 'Minute of Silence' untuk Kylian Mb
- Kata-kata Magis Peter Drury yang Mengantar Argentina Juara Piala Dunia: Messi Bersalaman dengan Surg
- Sikat Prancis dan Bawa Argentina Juara Piala Dunia 2022, Lionel Messi: Kami Berhasil!
- Daftar Lengkap Juara Piala Dunia: Negara Mana yang Lebih Banyak dari Timnas Argentina?
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Dunia 18 Desember 2022 22:56
Hasil Babak Pertama Final Piala Dunia 2022 Argentina vs Prancis: Skor 2-0
-
Piala Dunia 18 Desember 2022 21:50
Lionel Messi, Pemain dengan Rekor Penampilan Terbanyak dalam Sejarah Piala Dunia
-
Piala Dunia 18 Desember 2022 21:30
Final Piala Dunia 2022: Lionel Messi vs Kylian Mbappe untuk yang Terbaik!
-
Piala Dunia 18 Desember 2022 21:23
Closing Ceremony Piala Dunia 2022: Mulai Hayya Hayya Hingga Light The Sky, Seru!
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:54
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:49
-
Liga Champions 20 Maret 2025 23:44
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:00
-
Asia 20 Maret 2025 22:49
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 20 Maret 2025 19:54
-
piala dunia 20 Maret 2025 19:41
-
piala dunia 20 Maret 2025 18:35
-
piala dunia 20 Maret 2025 14:54
-
piala dunia 20 Maret 2025 10:45
-
piala dunia 19 Maret 2025 16:45
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...