Link Live Streaming Piala Dunia 2022: Argentina vs Prancis 18 Desember 2022

Link Live Streaming Piala Dunia 2022: Argentina vs Prancis 18 Desember 2022
(c) Final Piala Dunia 2022: Argentina vs Prancis (c) B

Bola.net - Timnas Argentina dan Timnas Prancis akan berduel pada partai final Piala Dunia 2022, Minggu (18/12/2022) pukul 22.00 WIB. Duel Argentina vs Prancis ini akan digelar di Lusail Iconic Stadium.

Argentina dan Prancis akan menciptakan sejarahnya masing-masing jika keluar menjadi juara. Oleh karena itu, persaingan keduanya dipastikan akan sengit.

Argentina terakhir kali juara pada 1986. Setelahnya, Argentina sempat masuk di dua final, tetapi berakhir sebagai runner-up, masing-masing pada tahun 1990 dan 2014.

Prancis sendiri baru saja menjadi juara pada 2018 lalu. Namun dengan kembali masuk ke final, Prancis bisa menjadi tim pertama yang juara dua kali beruntun, setelah Brasil pada 1958-1962.