
Bola.net - Sebuah kritikan diberikan Micah Richards kepada Gareth Southgate. Ia menilai manajer timnas Inggris itu membuat kesalahan besar dengan tidak memainkan Phil Foden di pertandingan melawan Amerika Serikat.
Dini hari tadi, Inggris memainkan pertandingan kedua mereka di grup B Piala Dunia 2022. Di laga itu mereka harus berhadapan dengan Amerika Serikat.
Di laga ini, The Three Lions mengalami kesulitan untuk menembus pertahanan Amerika Serikat. Sang playmaker, Mason Mount kesulitan untuk membuat peluang-peluang berbahaya di laga ini.
Advertisement
Richards menilai bahwa Southgate seharusnya mengganti Mason Mount di laga itu. "Mount tidak bermain dengan bagus di laga ini, namun saya tidak mau mengambinhitamkan dirinya hari ini," buka Richards kepada BBC Sports.
Baca komentar lengkap eks bek timnas Inggris itu di bawah ini.
Bisa Jadi Solusi
Menurut pandangan Richards, Foden seharusnya dimasukkan menggantikan Mount. Ia menilai sang playmaker bisa memecah kebuntuan yang dialami The Three Lions.
"Jika tim ini membutuhkan kreativitas, maka siapa pemain pertama yang muncul di benak anda? Ya, itu Foden!"
"Kita bisa melihat di pertandingan ini tim ini tidak bisa mengalirkan bola dengan cepat. Namun saya tidak bisa memahami mengapa salah satu pemain terkreatif tim ini ditaruh di bangku cadangan," keluh Richards.
Sebuah Kesalahan
Richards bisa memahami mengapa Mount dipasang jadi starter. Namun ia tidak memahami mengapa Mount tidak diganti ketika ia tidak tampil maksimal.
Ia menilai Foden seharusnya dimasukkan Southgate di babak kedua untuk menggantikan Mount. Ia tidak melakukan itu jadi ia merasa sang manajer melakukan sebuah kesalahan fatal.
"Kita tahu Foden selalu menjadi pembeda di Manchester City. Ia melakukan itu secara konsisten dari pekan ke pekan. Ketika dia tidak dimainkan di laga ini, itu adalah sebuah kesalahan besar," imbuhnya.
Laga Penentuan
Berkat hasil imbang itu, kelolosan timnas Inggris ke fase gugur Piala Dunia 2022 harus tertunda.
The Three Lions wajib meraih kemenangan di pertandingan terakhir grup B di mana mereka akan berhadapan dengan Wales.
Jangan lupa saksikan Piala Dunia 2022 di SCTV, Indosiar, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola dan live streaming di Vidio. Dan ikuti terus berita terbaru Piala Dunia 2022 hanya di Bola.net.
Klasemen Grup B Piala Dunia 2022
(BBC Sports)
Baca Juga:
- Ditahan Imbang Amerika Serikat, Gareth Southgate Semprot Pemain Inggris
- Statistik Luar Biasa Harry Maguire Lawan Amerika Serikat, Gini Masih Dibilang Flop?
- Tahan Imbang Inggris, Amerika Serikat Beri Sinyal Sebagai Underdog Terkuat di Piala Dunia 2022!
- Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia Hari Ini, Sabtu 26 November 2022
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Dunia 25 November 2022 23:48
Jarang Main di Klub Tapi Gacor di Timnas, Hanya Harry Maguire yang Bisa!
-
Piala Dunia 25 November 2022 23:45
Gol di Menit ke-90+8, Iran Bekuk Wales dan Torehkan Rekor Manis!
-
Piala Dunia 25 November 2022 23:20
Ada Raphael Varane, Jadi Juara Piala Dunia 2022 Tidak Mustahil Bagi Prancis
-
Piala Dunia 25 November 2022 23:17
Rob Page Pasang Badan Usai Wales Kalah Oleh Iran Di Piala Dunia 2022
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 21 Maret 2025 23:59
-
piala dunia 21 Maret 2025 07:32
-
piala dunia 21 Maret 2025 07:03
-
piala dunia 20 Maret 2025 19:54
-
piala dunia 20 Maret 2025 19:41
-
piala dunia 20 Maret 2025 14:54
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...