Line-up: Belanda vs Chile

Line-up: Belanda vs Chile
Louis van Gaal. (c) AFP
Bola.net - Pertandingan pamungkas di Grup B akan mempertemukan Belanda kontra Chile di Arena Corinthians, Senin (23/06). Siapapun pemenangnya nanti akan berhak menghuni puncak klasemen.

Pelatih Belanda, Louis van Gaal membuat sejumlah perubahan pemain. Robin van Persie dan Jonathan de Guzman akan absen dalam pertandingan kali ini, sedangkan penggantinya adalah Dirk Kyut dan Jeremain Lens.

Sementara itu pelatih Chile, Jorge Sampaoli tidak akan menurunkan Arturo Vidal sejak menit awal. Mauricio Isla dan Alexis Sanchez akan tetap diandalkan untuk meladeni perlawanan Belanda.

Berikut ini susunan pemain Belanda vs Chile.

Belanda: Cillessen, Vlaar. De Vrij, Blind, De Jong, Janmaat, Sneijder, Robben (c), Kuyt, Lens, Wijnaldum.

Chile: Bravo (c), Mena, Isla, Silva, Sanchez, Vargas, Gutierrez, Medel, Jara, Aranguiz, Diaz.

Wasit: Bakary Gassama (Gambia). (fifa/ada)