
Bola.net - Timnas Belanda berhasil mengamankan satu tiket ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 setelah mengalahkan tuan rumah, Qatar. Tim Oranje berhasil unggul dua gol tanpa balas melawan Qatar pada Selasa (29/11/2022) malam.
Dengan kemenangan ini Belanda berhasil menjadi juara Grup A dengan perolehan 7 poin. Dengan hasil ini, Belanda akan melawan runner up dari Grup B di babak 16 besar Piala Dunia 2022.
Di Grup A, Belanda belum terkalahkan dengan dua kemenangan melawan Senegal dan Qatar serta hasil imbang melawan Ekuador. Kemenangan melawan Qatar juga menambah catatan impresif Louis van Gaal dengan tak terkalahkan dalam 18 laga bersama Belanda.
Advertisement
Salah satu legenda Belanda, Rafael van Der Vaart berharap Tim Oranje akan bertemu dengan Inggris di babak 16 besar. “Saya berharap kita (Belanda) bertemu dengan Inggris di babak 16 besar,” ujar van Der Vaart dikutip dari The European Lad.
Belanda Bagus Jika Bertemu Tim Selevel
Harapan van Der Vaart tentu saja menimbulkan pertanyaan besar mengingat Inggris bukanlah tim yang mudah dikalahkan. Terlebih lagi skuad asuhan Gareth Southgate itu memiliki materi pemain bertabur bintang di setiap posisi.
Selain itu Inggris juga punya catatan impresif sejauh ini di dua turnamen besar. Inggris berhasil menembus partai puncak Piala Eropa 2020 dan menjadi Semifinalis Piala Dunia 2018 bersama Southgate.
Namun van Der Vaart bukan tanpa alasan berharap tim kebanggaannya akan bertemu dengan The Three Lions. Van Der Vaart merasa Belanda saat ini akan tampil bagus ketika bermain dengan tim yang satu level dengan mereka atau bahkan di atasnya.
Van Der Vaart beralasan bahwa tim-tim yang memiliki kualitas di bawah Belanda di atas kertas, selalu bermain lebih dalam di area pertahanan. Situasi itu yang membuat Belanda kesulitan untuk menampilkan permainan terbaiknya sejauh ini.
“Kami tidak mampu menjebol (pertahanan) lawan yang memiliki kualitas di bawah kami. Lawan yang bagus (selevel) bermain menjauh dari kotak mereka (menyerang) dan itu membuat kami bermain lebih baik,” terang van Der Vaart.
Dengan alasan tersebut, harapan van Der Vaart yang ingin bertemu Inggris tentu saja menjadi masuk akal. Hal ini mengingat Inggris juga selalu bermain menyerang dengan garis pertahanan sedang hingga tinggi.
Jangan lupa saksikan Piala Dunia 2022 di SCTV, Indosiar, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola dan live streaming di Vidio. Dan ikuti terus berita terbaru Piala Dunia 2022 hanya di Bola.net.
Klasemen Grup A Piala Dunia 2022
Sumber: The European Lad dan Transfermarkt
Penulis: Ahmad Daerobby
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 13 September 2022 21:42
-
Liga Spanyol 15 Agustus 2022 19:15
Legenda Belanda Semprot Perlakuan Barcelona ke Frenkie De Jong: Dasar Mafia!
-
Liga Inggris 10 Juni 2022 19:00
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 25 Maret 2025 12:21
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 12:18
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 12:15
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 12:09
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 12:05
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 12:00
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 25 Maret 2025 11:14
-
piala dunia 25 Maret 2025 08:45
-
piala dunia 25 Maret 2025 08:15
-
piala dunia 25 Maret 2025 05:52
-
piala dunia 25 Maret 2025 05:45
-
piala dunia 25 Maret 2025 05:43
MOST VIEWED
- Pertama Kali Setelah Puluhan Tahun, Starting XI Timnas Inggris Tanpa Pemain Liverpool-Man City-Man United
- Hasil Uruguay vs Argentina: Tanpa Lionel Messi, La Albiceleste Menang Berkat Gol Thiago Almada
- Balotelli Ejek Dzeko Gara-Gara Luka Parah saat Bela Timnas Bosnia-Herzegovina
- Timnas Argentina Berjarak Satu Poin dari Piala Dunia 2026
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratis yang Bisa Diboyong Arsenal di Musi...
- 3 Pemain yang Bisa Dikorbankan MU untuk Dapatkan J...
- AC Milan Incar Pelatih Italia, Ini 7 Kandidatnya
- 8 Manajer yang Belum Pernah Dikalahkan Mikel Artet...
- 7 Manajer yang Berhasil Bangkit dari Keterpurukan
- 5 Mantan Bomber Tajam MU yang Jadi Pelatih, Adakah...
- Paul Pogba Comeback: 5 Klub yang Bisa Jadi Pelabuh...