Lawan Swedia, Jerman Akan Berikan Jawaban

Lawan Swedia, Jerman Akan Berikan Jawaban
Jerman. (c) AFP

Bola.net - - Jerman terancam tereliminasi dari Piala Dunia 2018 Rusia setelah kalah 0-1 dari Meksiko di laga pertama. Tetapi Joachim Loew selaku pelatih menegaskan timnya akan menunjukkan respon yang tepat saat melawan Swedia pada laga kedua mereka di Grup F, Minggu (24/6) dini hari WIB nanti.

Kekalahan atas Meksiko itu mengejutkan banyak pihak lantaran Jerman sebenarnya dianggap sebagai salah satu tim favorit juara Piala Dunia kali ini. Terlebih, status Thomas Muller dkk. adalah juara bertahan.

Permainan Jerman kontra Meksiko tersebut dinilai menampilkan beberapa kelemahan dalam taktik Loew, khususnya lemahnya pertahanan Jerman saat menghadapi serangan balik lawan.

1 dari 3 halaman

Kembali ke Jalur yang Tepat

Kembali ke Jalur yang Tepat


Walaupun demikian, Loew menegaskan bahwa setiap pemain sudah siap memberikan kemampuan terbaik mereka untuk membantu Jerman kembali ke jalur yang tepat dengan meraih kemenangan.

"Para pemain sudah menunjukkan reaksi mereka pekan ini jelang pertandingan di akhir pekan nanti yang terlihat dari latihan mereka," ungkap Loew di fourfourtwo.

"(Laga vs Swedia) adalah yang terpenting. Kami harus menampilkan perbedaan dalam performa kami. Saya yakin mereka (pemain) akan menunjukkan reaksi mereka."
2 dari 3 halaman

Tak Akan Mudah

Tak Akan Mudah


Lebih lanjut, Loew pun meyakini laga melawan Swedia tidak akan mudah. Menurutnya tidak ada tim mudah dalam Piala Dunia.

Terlebih Swedia saat ini berada di atas angin karena berhasil meraih kemenangan di laga pertama mereka. Jika berhasil mengalahkan Jerman, Swedia dipastikan lolos ke fase berikutnya. Tentunya hal ini akan menjadi motivasi tersendiri.

Jerman pun dipastikan kehilangan kekuatan penting di barisan pertahanan, yakni Mats Hummels yang harus absen lantaran cedera.
3 dari 3 halaman

Ramalan

Ramalan