Lawan Jamaika, Deschamps Ingin Turunkan Ribery

Lawan Jamaika, Deschamps Ingin Turunkan Ribery
Franck Ribery. (c) AFP
Bola.net - Pelatih Timnas Prancis, Didier Deschamps, mengatakan bahwa ia berharap pemain bintangnya Franck Ribery bisa bermain di laga hari Minggu melawan Jamaika. Namun sang pelatih dengan cepat menambahkan ia tidak akan memberi tekanan berlebih pada winger Bayern Munich itu.

Ribery tengah berjuang untuk mengatasi kondisi cedera punggung yang menimpa dirinya. Pemain terbaik ketiga dunia itu sebelumnya bahkan sempat diragukan akan bisa tampil di putaran final Piala Dunia 2014 di Brasil.

"Saya ulangi sekali lagi: saya ingin dirinya bermain di hari Minggu, itu yang kami inginkan, namun bukan berarti kami menetapkan deadline tertentu," tutut Deschamps pada reporter yang ada di pusat latihan Prancis di Clairefontaine.

"Saat ini, semua kemungkinan masih terbuka," pungkas sang pelatih.

Sebelumya, Ribery absen kala Prancis menjajal kemampuan Norwegia dan Paraguay di laga uji coba yang mereka mainkan sebelumnya. [initial]

 (mar/rer)